EFEK TERAPEUTIK DRY NEEDLING DALAM TATA LAKSANA NYERI MUSKULOSKELATAL
Keywords:
dry needling, Myofascial Trigger Points (MTrPs) PainAbstract
Myofasial trigger poins (MTrPs) menyebabkan nyeri kronik terutama pada leher dan punggung. Nyeri myofascial sangat terkait dengan daerah tubuh yang memiliki trigger points (TrPs) dan setiap orang memiliki potensi MTrPs, baik bersifat aktif maupun pasif (laten) sehingga nyeri myofascial sangat umum terjadi. Diskusi ini membahas tentang patofisiologi dan penanganan MTrPs dengan teknik dry needling. Dry needling adalah teknik yang menggunakan jarum filiform tipis untuk menembus kulit dan merangsang titik-titik yang mendasari myofascial trigger otot dan jaringan ikat untuk pengelolaan nyeri dan gangguan gerakan neuromusculoskeletal. Dry needling baik yang superfisial maupun yang dalam terbukti efektif mengurangi nyeri akibat MTrPs.
Kata kunci: dry needling, Myofascial Trigger Points (MTrPs) Pain