INJEKSI KORTIKOSTEROID PADA SINDROMA TEROWONGAN KARPAL
Kata Kunci:
Steroid, Ultrasonografi, Terowongan karpal, Intervensi nyeriAbstrak
Sindroma terowongan karpal adalah salah satu neuropati akibat kompresi saraf pada anggota gerak atas yang paling sering ditemukan. Sindroma ini banyak dijumpai pada para pekerja yang terlibat dalam penggunaan tangan yang repetitif dan atau penggunaan alat dengan getaran yang kuat. Gejalanya berupa nyeri atau kesemutan pada distribusi saraf medianus, kelemahan menggenggam dan fungsi tangan lainnya. Tatalaksana konservatif diberikan pada pasien dengan derajat ringan dan sedang. Pada derajat berat, disarankan untuk melakukan tindakan pembedahan. Salah satu terapi konservatif yang paling efektif adalah injeksi kortikosteroid lokal dengan panduan ultrasonografi. Terapi ini terbukti efektif dalam mengurangi keluhan, dan juga dapat menunda perlunya operasi.