METODE SKRINING STROKE LARGE VESSEL OCCLUSION (LVO) MENGGUNAKAN ASESMEN VISION, APHASIA, NEGLECT (VAN)

Penulis

  • Andriyani Dokter Umum Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru
  • Irbi Eki Habibi Dokter Umum Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru

Kata Kunci:

Kata kunci: Asesmen VAN, metode skrining LVO, stroke akut

Abstrak

Stroke akut adalah episode stroke yang terjadi secara mendadak, dapat menyebabkan gangguan motorik jangka panjang dan menrunnya kemampuan kognitif pada pasien. Stroke menjadi penyebab kecacatan tertinggi dan penyebab kematian kedua di dunia. Sekitar 62% pasien stroke mengalami stroke iskemik, dan 24-46% dari total stroke iskemik melibatkan large vessel occlusion (LVO). Stroke LVO merupakan kondisi yang terjadi karena adanya sumbatan pada pembuluh darah besar di otak dan memiliki prognosis yang buruk, Penanganan stroke LVO sangat tergantung dengan waktu sehingga didapatkan hasil yang memuaskan pada pasien. Metode skrining yang dianggap efektif pada kasus stroke LVO yaitu menggunakan asesmen Vision, Aphasia, Neglect (VAN) berdasarkan gejala klinis yang terdapat pada pasien. Asesmen VAN ini menguji fungsi kortikal pasien dengan tetap menjadikan fungsi motorik sebagai gejala utama. Pasien dengan kategori VAN Positif memiliki sensitivitas sebesar 100%, spesivisitas sebesar 90%, nilai prediksi positif sebesar 74%, dan nilai prediksi negative sebesar 100% untuk mendeteksi stroke LVO.

Diterbitkan

2023-09-02